Resep Pisang Coklat Keju
Bahan-bahan
- 5 buah pisang raja (pisang apa aja boleh yg penting manis ya)
- 4 sdm tepung terigu
- 100 gram tepung roti
- 1/2 sdm gula
- 1/2 sdt garam
- secukupnya air
- secukupnya minyak goreng
- secukupnya keju
- SKM coklat (saya pkek coklat topping)
Langkah
- Kupas pisang dan belah memanjang jadi dua.
- Campur tepung terigu, gula dan garam. Tambahkan air aduk2 sampai mengental.
- Adonan tepung jgn terlalu encer ya karna ini utk perekat tepung rotinya saja.
- Celup satu persatu pisang ke dalam adonan tepung, lalu masukkan ke tepung roti.
- Remas2 sampai terasa kesat.
- Ulangi langkah 4&5 sampai pisang habis.
- Goreng dalam minyak panas dg api sedang.
- Usahakan pisang terendam sempurna ke dalam minyak agar matangnya rata, tdk gosong sebagian.
- Goreng hingga golden brown ya agar awet renyah.
- Angkat tiriskan dan sajikan dg taburan parutan keju beserta SKM/coklat toppingnya tadi.
- Voilaaa, pisang goreng crispynya siap disajikan
Komentar
Posting Komentar